Di Minggu Pagi itu, saya menemukan artikel yang menjawab tanda tanya saya selama ini. Mengapa celana dalam tidak perlu dipakai PARA PRIA saat tidur malam. Ternyata kebiasaan ini menjaga kualitas sperma, selain menghindari/tidak merokok bagi kaum lelaki.
Menggunakan celdam yang ketat tidak baik bagi sperma. Hal ini lantaran testis perlu memiliki suhu yang lebih sejuk dibanding bagian tubuh kita yang lainnya. Karena itu, memakai celdam atau celana panjang ketat akan mengakibatkan suhu di sekitarnya panas.
Selain tidak merokok dan tidak memakai celana yang ketat-ketat, pola makan dan olahraga juga berpengaruh terhadap kualitas sperma. Serta harus dihindari juga minum alkohol yang jelas-jelas mempengaruhi fungsi liver dan peningkatan kadar estrogen dalam tubuh. Jumlah estrogen yang tinggi, akan berpengaruh secara signifikan terhadap produksi sperma.
No comments:
Post a Comment